Serunya Menonton Siam Niramit Show

by - September 03, 2019

Sumber : www.orientalescape.com
Jika kalian sedang liburan ke Thailand jangan lupa menyempatkan untuk menonton Siam Niramit Show. Siam Niramit Show merupakan sebuah pertunjukan yang menceritakan tentang sejarah dan kebudayaan Thailand. Pertunjukan ini menurut saya sangat menarik karena tidak hanya didukung oleh pemeran yang bagus juga memiliki desain setting panggung yang spektakuler. Kita bisa menyaksikan pertunjukan sambil belajar sejarah dan kebudayan Thailand. Tidak heran kalau pertunjukan ini memiliki banyak award.

Jam pertunjukan Siam Niramit ini ada setiap hari jam 20.00 malam. Pertunjukan ini memiliki durasi sekitar 80 menit. Walaupun show baru dimulai jam 20.00, Siam Niramit sudah dibuka dari jam 17.00. Jika kalian mau kesana disarankan datang lebih awal paling telat jam 19.00 agar dapat menyaksikan pre-show yang diadakan jam 19.00-19.30, jalan-jalan disekitar area Siam Niramit sambil mengambil foto dengan setting kampung tradisional thailand, gajah atau aktor pertunjukannya. Selain di Bangkok,pertunjukan ini juga tersedia di Phuket. 

Untuk menuju tempat lokasi Siam Niramit Bangkok, jika kalian menggunakan transportasi umum seperti MRT tidak perlu repot-repot jalan kaki ke sana. Kalian bisa naik mobil van gratis dari stasiun MRT Thailand Cultural Center ke Siam Niramit di pintu Exit 1. Dan pulangnya juga seperti itu.

Ada 3 tipe seat yaitu standard, golden, dan platinum. Jika beli tiket langsung di loketnya harga standard 1200 bath, golden 1500 bath, dan platinum 2500 baht. Kalau ingin lebih murah bisa beli tiket online di traveloka, klook, dan lainnya, tinggal bandingkan harga termurahnya. Kita juga bisa memilih untuk beli tiket show saja atau tiket show + makan malam berupa buffet. Jam buka buffet dari pukul 17.00 - 19.45. Saat menonton pertunjukan ini penonton dilarang merekam atau memotret dengan alat apa pun, agar tidak mengganggu penonton lainnya dan juga untuk menjaga hak cipta supaya tetap autentik.





You May Also Like

39 komentar

  1. Masya Allah, thailand itu masuk wishlist negara yang pengen dikujungi, semoga kapan2 bisa nonton live siam niamit show

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiin semoga segera terwujud yah mba keinginannya :)

      Hapus
  2. Nice info... terima kasih sharingnya mbak..

    BalasHapus
  3. waah, referensi baru, terima kasih kak

    BalasHapus
  4. Nice info mba..
    Salam kenal yaa mba

    BalasHapus
  5. wahh.. nice info, semoga kalo ke thailand bisa nonton :)

    BalasHapus
  6. Serunya, jadi pengen ke thailand

    BalasHapus
    Balasan
    1. makasih sudah berkunjung, semoga lain waktu bisa ke thailand yah mba aamiin :)

      Hapus
  7. hwaa aku jadi inget travellingku belum rezeki bisa ngunjungin Thai, semoga suatu saat nanti hihi. Tengkyu kak udah membagikan tentang siam niramit show ini secara detail ya, dan noted nih kita tidak boleh merekam apapun, biar otentik

    BalasHapus
  8. Semoga suatu saat bisa ke Thailand juga 😄

    BalasHapus